Greetings dear readers / salam buat para pembaca

Knowing that I say it better in writing, and I do love writing, I decided to write my experiences and thoughts in this blog so this is my e-diary.

Don't speak Indonesian? No need to worry, it is written both in Indonesian and in English.

Happy Reading, everybody !
__________________________________________

Buat saya mengungkapkan isi hati dan pemikiran lebih gampang dilakukan dalam bentuk tulisan dan karena saya juga senang menulis, saya memutuskan menulis hal-hal yang saya alami dan yang ada dalam pikiran saya dalam blog ini.

Untuk yang tidak bisa berbahasa Indonesia, jangan khawatir, blog ini saya tulis dalam bahasa Indonesia dan Inggris.

Selamat membaca !

Saturday, February 26, 2011

Kembali ke habitat / Back to my habitat

Aduh enaknya hari ini (Rabu, 23/2) bisa kembali dinas di kelas sendiri. Setelah menghadapi 7 anak PG kemarin saya jadi berasa enteng sekalipun harus menghadapi 15 anak di TK A. Padahal jumlahnya 2 kali lipat ya. Tapi yang jumlahnya sedikit malah bikin ngos-ngosan saya 2 kali lipat. Hehe.

Bahkan dari pagi hari sebelum bel berbunyi kebahagiaan sudah terasa di hati saya.

Saya tidak bisa menggambarkan indahnya perasaan saya saat pagi hari Farrell menyalami saya; atau saat …

Clarissa datang lalu menjatuhkan dirinya ke dalam pelukan saya; kemudian …

Sekar yang berdiri di depan saya tanpa kata mengawasi saya yang sedang duduk & menulis soal-soal untuk les anak TK besok; lalu menyusul …

Stevany yang mampir untuk menggelitiki saya sebelum lari keluar kelas sambil tertawa cekikikan; sesaat kemudian …

Dea yang begitu masuk ke dalam kelas sudah ribut berceloteh lalu memakaikan topinya ke kepala saya, di susul …

Kekey & Kelvin dengan cengiran khasnya menyalami saya, atau bahkan ketika …

Michelle yang tiba-tiba mengejutkan saya karena tanpa suara masuk kelas & tahu-tahu saya melihat tangannya terulur hanya beberapa senti jaraknya dari hidung saya.

Wah, saya betul-betul baru menyadari betapa bahagianya saya bisa berada di antara anak-anak itu di kelas saya sendiri. Betapa sangat melegakan & membahagiakannya melihat anak-anak yang saya kenal luar dalamnya dengan sangat baik sama seperti mereka juga mengenal saya demikian. Kami adalah satu. Kami sudah menyatu.

Betapa pun saya dikatakan sebagai guru terbeken & terfavorit di sekolah tapi sebetulnya tidak semua anak di sekolah betul-betul menyatu dengan saya. Mereka bisa saja bercanda, bermain & mengobrol dengan saya tapi sesungguhnya tidak benar-benar saya kenali. Tidak menyatu. Tidak melebur dengan saya.

Beda dengan anak di kelas sendiri. Tidak peduli bagaimana sifat, pembawaan & ulah mereka tapi kami adalah satu. Kami tidak sekedar sekumpulan manusia di dalam satu ruangan. Kami tidak hanya saling mengenal. Kami sudah melebur menjadi satu. Kami saling peduli & saling mengasihi sekalipun pertengkaran & pertentangan juga mewarnai kebersamaan kami. & ini adalah sesuatu yang tidak saya temui dalam pekerjaan-pekerjaan saya sebelumnya.
___________________________________________________________________

I can’t tell you how glad I am today (Wednesday, Feb 22nd) to be back to my own class. After had quite a day in PG class yesterday it feels so good to be among my own kids.

& funny how it feels so easy to deal with the 15 of them than to deal with only 7 kids in PG class.

Even before the bell rang that feeling of happiness filled in my heart already.

I can’t describe how it feels when Farrell came to me to shake my hand after he got in school; or when …

Clarissa hurled herself to my arms; followed by ..

Sekar who stood quietly saying no word as she watched me sat & writing down the essay for the other class tutoring tomorrow; later on …

Stevany giggled when she ran into me just to tickle me before she dashed out of the classroom; next …

Chatty Dea came into the classroom & put her hat onto my head; so the boys came ..

Kekey & Kelvin with their too familiar grins when they greeted me good morning; even when …

Michelle made no sound entered the classroom & surprised me when suddenly I saw her hand only few centimeters under my nose as she tried to shake my hand as her good morning greeting to me.

I just realized how happy I am to be among my own kids in my own class. To be with those whom I’ve known so well. & to be with them who have known me so well. We’ve become one. We’re one.

Eventhough they say I’m the most popular & favourite teacher in school but in reality I don’t know all of the kids that well. Eventhough we’ve play, joke & talk but I still don’t know their real skin. They don’t become one with me. They don’t absorbed in me.

It’s different with the kids in my own class. Whatever their personalities, characters & doings but we’re one. We’re not just a bunch of human being gathered in one room. We’re not just known each other. We’ve absorbed one another. We care & love for each other though fights & arguments coloured our days as well. & this is what I don’t find in my former jobs.

No comments:

Post a Comment