Rumah
memang sudah waktunya dibersihkan tapi bukan itu satu-satunya alasan mengapa
saya menyibukkan diri dengan urusan ini.
1-2 minggu pertama setelah
Andre kembali ke negerinya adalah saat-saat yang sulit bagi saya. Selalu ada
rasa kehilangan yang besar. Kekosongan yang bisa bikin saya merana. Kesepian
yang menekan syaraf.
Jadi saya mencari kegiatan
yang menyibukkan badan dan pikiran. Badan yang capek bikin saya bisa langsung
tertidur begitu membaringkan diri di tempat tidur. Tidak perlu berbaring dengan
pikiran melayang kemana-mana.
Memasuki minggu ke tiga
biasanya saya sudah mulai terbiasa dengan keadaan tanpa kehadiran Andre. Saya
kembali pada diri saya yang mandiri secara fisik dan emosi. Tapi untuk sampai
ke minggu ini, ada waktu 1-2 minggu yang menyengsarakan. Hehe. Anda tidak bisa
mengerti sepenuhnya tentang arti ini kecuali anda mengalami sendiri terpisah
dari keluarga atau orang tercinta dalam jarak yang cukup jauh dan waktu yang
lama.
Ada suka duka dalam
menjalin hubungan jarak jauh. Sisi baiknya adalah melatih kemandirian. Saya
merasakan bahwa berada dekat dengan orang tua atau Andre justru membuat saya
cenderung jadi manja dan tidak mandiri. Mereka terlalu memperhatikan, menjaga
dan mengurusi saya. Begitu saya terpisah dari mereka, nah, di situ saya di
paksa sikon untuk bisa mandiri sepenuhnya.
Yang tidak enaknya dalam
urusan kebersamaan. Kehadiran orang-orang terkasih sangat menolong pada waktu
kita sedang berada dalam kondisi tidak kuat secara fisik atau mental. Karena
segagah atau setegar apa pun seorang manusia, dia tetap membutuhkan dukungan
orang lain.
Nah, jadi setelah sapu-pel,
mengelap meja-jendela dan memandikan Doggie, tas ransel, sepatu, kulkas serta
pajangan di atas lemari dan yang menempel di tembok pun tidak luput dari
pembersihan, trus, apa
lagi ya yang bisa dibersihin?.. nyari sasaran lain nih ceritanya.. hehe...
_____________________________________
The house did and does need to be cleaned but it is not my
only reason. I have other reason why I keep myself busy with cleaning work.
1-2 weeks after Andre returned to his country have always
been the hard time for me. There is this feeling of loss. The emptiness is a
torture. Loneliness would eat my nerve if I didn't distract myself. So when I am tired I would fall to sleep easily and my mind wouldn't wander around.
Those feelings ease up in the third week because I usually
have overcome those feelings and back to myself. Living independently,
physically and mentally, without Andre by my side. You wouldn’t understand this
perfectly unless you are in the same situation or have been in there before.
There are positive and negative sides on long distance
relationship. The good thing about it is it forces anybody to be independent. I
was more independent when I lived far away from my parents and Andre. The way
they care and protect me does not make me independent.
The bad side about living separately from them is not having
their presence that is needed during hardship. The presence of the loved ones
is really a big support any living human, no matter how tough that person might
be.
So, after sweeping and mopping the floor, dusting, windows-shoes-backpack-fridge cleanings including the knick knacks on the shelves and the walls, and bathing the dog, what's more to clean?.. lol..
No comments:
Post a Comment